April 25, 2024

Portal Berita Pekerja Migran Indonesia

5 Kebiasaan Buruk Setelah Bangun Tidur Yang Membahayakan Hidupmu

3 min read

Tidur, merupakan salah satu aktifitas yang tidak pernah tidak dilakukan oleh tubuh kita selama hidup didunia. Dan apa yaang kita lakukaan pertama kaali saat bangun tidur, akan mempengaruhi aktifitas kita selanjutnya. Bangun tidur saat masih pagi, merupakan hal yang bagus bagi tubuh kita. Terlebih lagi, jika setelah bangun, disusul dengan aktifitas-aktifitas luar ruangan yang membuat kita bisa lansung menghirup udara bebas yang masih segar. Udara pagi yang sejuk dan menyegarkan membuat orang bersemangat dalam menjalani harinya. Mulai dari bekerja, olahraga, atau sekedar membersihkan rumah. Bangun lebih pagi, bisa membuat kita tidak terlambat saat berangkat bekerja atau memulai pekerjaan.

Perkembangan teknologi dan gaya hidup yang semakin moderen menyebabkan manusia menjadi semakin lambat dalam bergerak dan ketergantungan terhadap gadget atau perangkat elektronik dan mesin lainnya. Teknologi, tanpa disasari telah membangun kebiasaan-kebiasaan baru pada aktifitas manusia sepanjang hidupnya termasuk aktifitas di awal hari atau setelah bangun tidur pagi.

Sebelum melakukan aktivitas tersebut, biasanya mereka akan terlebih dahulu melakukan kebiasaan-kebiasaan dengan tujuan agar menambah mood dalam menghadapi hari. Namun ternyata, tak jarang, kebiasaan-kebiasaan tersebut justru berkontribusi negatif terhadap mood dan prooduktifitas. Kebiasaan apa sajakah itu ?

 

Mencari Cari dan Memeriksa Gadget Begitu Bangun

Tidak dapat dipungkiri bahwa zaman sekarang ini manusia mengalami ketergantungan terhadap smartphone, sampai ketika mau tidur ponsel dibawa bawa untuk upload status, bersosmed ria, memeriksa Whatsapp, atau menonton video di youtube yang tanpa disadari akan membuat jam tidur Anda berkurang. Akhirnya pada saat bangun tidur Anda akan merasa sulit bangun dan segera mencari cari ponsel Anda untuk memeriksanya, kebiasa buruk setelah bangun tidur ini dialami oleh 63% pengguna smartphone. Meski terlihat sepele namun hal ini akan menyebabkan efek yang tidak baik terhadap kehidupan Anda.

 

Berimajinasi Akan Hari yang Harus Dilalui

Bagi sebagian orang mungkin hari senin merupakan hari yang membosankan karena harus kembali bekerja dan menghadapi pekerjaan yang sama lagi belum ditambah dengan kondisi tempat kerja yang kurang kondusif dan nyaman bagi Anda. Hal ini akan membuat Anda sulit untuk menjadi manusia yang produktif, rencanakan dan imajinasikanlah yang baik akan hari tersebut sehingga kebiasaan buruk setelah bangun tidur tersebut dapat Anda ubah menjadi kebiasaan yang baik.

 

Tidak Menyegerakaan Sarapan Pagi

Mungkin ada sebagian orang yang tubuhnya sudah terbiasa tidak melakukan sarapan pada pagi hari, namun mereka tidak akan sekuat dengan orang yang sarapan di pagi hari. Pagi hari adalah kondisi saluran pencernaan  yang bersih dan siap mencerna dengan baik sehingga proses penyerapan nutrisi dari menu sarapan dapat diserap dengan maksimal.

Contohnya ada yang sarapan dengan jus buah, susu, dan sereal gandum yang sangat baik untuk kesehatan tubuh. Selain itu tubuh juga akan mendapatkan energi tambahan dari sarapan untuk melanjutkan aktivitas ke depan sehingga membuat kita lebih bersemangat dalam menjalani hari tersebut.

 

Menunda Aktifitas Olahraga

Kebiasaan selanjutnya  yang sering dilakukan pada pagi hari adalah menunda berolahraga atau aktifitas yang mengandung olahraga. Banyak orang yang ingin berolahraga, namun terus mengulur-ulur waktu pelaksanaannya. Hal ini tentu saja tidak baik, karena olahraga adalah salah satu cara membuat tubuh tampak bugar pada pagi hari. Jika memang enggan melakukan olahraga, ada baiknya mencari cari lain untuk tetap bergerak. Seperti berjalan kaki menuju halte bus, berlari kecil sembari meloncat loncat dari dari kamar tidur ke dapur dan lain sebagainya.

 

Mandi Menggunakan Air Hangat

Udara pagi yang cukup sejuk membuat kebanyakan orang malas untuk mandi dengan air dingin. Mereka memilih mandi dengan air hangat agar tidak merasa kedinginan. Namun ternyata kebiasaan tersebut justru akan membuat tubuh menjadi rileks dan malas bergerak. Akibatnya, orang tersebut akan memulai harinya dengan malas-malasan. Selain itu, air hangat juga akan mengirim sinyal ke pusat syaraf untuk mengatakan kepada tubuh waktu ini adalah waktunya istirahat. Hal ini mengakibatkan jantung melambat dan orang tersebut akan mengantuk lagi. Lebih baik untuk mandi dengan air dingin pada pagi hari, karena selain menyegarkan juga dapat mengaktifkan produksi endorfin yang biasa menambah semangat dalam beraktivitas.

Dihimpun dari berbagaai sumber. Semoga bermanfaat. [Asa]

Advertisement
Advertisement