April 19, 2024

Portal Berita Pekerja Migran Indonesia

541 Terinfeksi, 336 Orang Meninggal Karena Flu Di Hong Kong

2 min read

HONG KONG – Departemen kesehatan Hong Kong merilis informasi, antara tanggal 9 hingga 11 Maret 2018 telah terjadi 19 kasus serangan flu dan mengakibatkan 12 diantaranya meninggal dunia.

Jum lah ini menambah besar daftar penderita Flu selama tahun 2018 yaitu sebanyak 541 kasus dengan 336 orang meninggal dunia karenanya.

541 penderita flu musim dingin di Hong Kong kali ini sebagian diantaranya adalah PMI. Melalui jejaring media sosial, bermunculan informasi perihal adanya pekerja migran Indonesia di Hong Kong yang menjadi korban serangan virus flu mematikan ini. Meski belum diketahui secara pasti berapa jumlah PMI yang terinfeksi, setidaknya satu orang meninggal dunia ditemukan saat pulang kampung dalam rangka cuti liburan beberapa waktu yang lalu.

Di Duga Terjangkit Flu Hong Kong, Cuti Nanik Mardiana Menjadi Cuti Untuk Selamanya

Departemen kesehatan Hong Kong melalui laman resminya menyebut, flu mematikan yang dikategorikan dalam Influenza A dan influenza B ini didaahului dengan gejala demam yang diikuti dengan gangguan pernafasan.

Departemen kesehatan  Hong Kong mengeluarkan himbauan kepada seluruh warha dan mereka yang tinggal di Hong Kong untuk melakukan vaksinasi agar tubuh menjadi kebal. Disamping itu, mencuci tangan dengan sabun dan air sesering mungkin, terutama jika merasa terkontaminasi dengan sumber.

Menutup hidung dan mulut saat bersin  dan batuk, merupakan salah satu cara yang sebaiknya dilakukan agar jika tanpa diketahui seseorang yang sedang bersin atau batuk ternyata terinfeksi, penularan bisa diminimalkan.

Otoritas Kesehatan juga menganjurkan agar selalu menggunakan masker dan memastikan sirkulasi udara di tempat tingga dalam kondisi bagus. Disamping hal tersebut, menjaga stamina dengan berolah raga dan asupan nutrisi seimbang dan cukup, ttetaap menjadi kunci utama untuk meningkatkan kekebalan diri.

Mengenal Flu “ Dingin” Dan Cara Mengatasinya

Otoritas Hong Kong, melalui departemen kesehatan membuka layanan informasi/konsultasi melalui laman resminya bagi siapa saja yang tinggal di Hong Kong terkait dengan wabah flu tersebut.

beberapa media lokal Hong Kong menyebut, flu yang mewabah pada musim dingin kali ini disebut sebagai flu yang memiliki siklus 50 tahunan. [Asa]

Advertisement
Advertisement