April 18, 2024

Portal Berita Pekerja Migran Indonesia

Apartemen Tempat Tinggal Pekerja Migran Terbakar, 9 Dinyatakan Meninggal

1 min read

TAIWAN – Sebuah insiden kebakaran menimpa sebuah apartemen yang menjadi tempat tinggal pekerja migran asal beberapa negara di asia tenggara di Xingnan Road Kawasan Zhonghe Taiwan Kamis (23/11) dini hari kemarin.

Diberitakan oleh Oriental desk Taiwan, diketahui oleh saksi mata warga setempat, api pertama kali muncul dari lantai empat gedung apartemen tersebut. Diduga karena interior bangunan didominasi dengan partisi berbahan dasar kayu, api dengan cepat menjalar ke lantai 3 dan lantai 5.

Jadi Korban Kebakaran Di Rumah Majikan, BMI Ini Kritis

Saksi mendengar suara ledakan dari lokasi kebakaran dan melihat beberapa orang yang akan melompat dari jendela sembari berteriak meminta tolong.

Pemadam kebakaran yang tiba beberapa saat kemudian, berhasil mengevakuasi korban untuk dilarikan ke rumah sakit lantaran kondisi mereka mengalami luka bakar parah. Beberapa korban diberitakan meninggal dunia dalam perjalanan ke rumah sakit, dan beberapa korban ditemukan sudah dalam kondisi tidak bernyawa di TKP.

Saat berita ini diturunkan, 9 orang pekerja migran yang meninggal dunia, identitasnya belum berhasil ungkap. Saat ini, jenazah disimpan di kamar mayat Cardinal Tien Hospital.

Apartemen Terbakar, 19 Buruh Migran Tewas Terpanggang

Beberapa korban yang mengalami luka juga dirawat di rumah sakit tersebut. Namun ada pula korban yang dirujuk ke Taipei Medical University Shuang Ho Hospital.

Penyebab kebakaraan dan proses pengungkapan jatidiri korban meninggal dunia saat ini sedang dalam penanganan otoritas setempat. [Asa/Oriental]

Advertisement
Advertisement