April 19, 2024

Portal Berita Pekerja Migran Indonesia

Kedua Orang Tua Entah Kemana, Sudah 3 Tahun Nensi Rawat Kakeknya Yang Lumpuh

1 min read

GROBOGAN – Seorang bocah perempuan di Grobogan, Jawa Tengah, harus bisa membagi waktu antara sekolah dengan merawat kakek yang menderita lumpuh sejak beberapa tahun. Saat berangkat ke sekolah, sang kakek terpaksa dititipkan pada tetangga.

Bapak Meninggal, 7 Tahun Ibu Ke Hong Kong Hilang Kabar, Remaja 16 Tahun Ini Terpaksa Menjadi Tulang Punggung Kedua Adiknya

Nensi Nur Cahyani (12), warga Desa Gubug, Grobogan, harus berjuang merawat Rusmin, kakeknya yang kini menderita lumpuh sejak 5 tahun lalu.

Nensi mengaku sudah hidup bersama kakeknya sejak kecil, tepatnya saat ditinggal pergi oleh kedua orang tuanya akibat perceraian. Sebelum meninggal, Mursidah, nenek Nensi yang berprofesi sebagai pedagang mampu menghidupi cucu dan suaminya. Namun akibat penyakit stroke, Mursidah meninggal tiga bulan lalu.

Sejak itu, kehidupan Nensi dan kakeknya mengandalkan belas kasihan tetangga dan kerabat dekat. Meski begitu, Nensi bertekad tetap merawat kakeknya semampu mungkin. Sementara itu, pihak sekolah yang mengetahui kondisi siswanya telah membebaskan seluruh biaya pendidikan hingga lulus. [Khoirul Anfal]

Advertisement
Advertisement