April 17, 2024

Portal Berita Pekerja Migran Indonesia

Pukul Anak Majikan, Domestic Worker Ini Panen Kecaman

1 min read

SINGAPURA – Sebuah rekaman video yang berisikan adegan seorang perempuan yang diduga domestic worker memukul anak majikannya hingga terdengar bunyi “plak” di Jurong Library beredar secara viral dan menarik perhatian media internasional.

Video yang kali pertama diunggah oleh pemilik akun facebook Marlina Yusof pada 2 November silam ini meskipun telah dihapus oleh pengunggah pertama (Marlina Yusof), namun berbagai media telah memiliki salinannya.

Dalam rekaman yang berdurasi 7 detik tersebut menggambarkan seorang perempuan yang diduga domestic worker mengenakan t-shirt warna merah tiba-tiba muncul berjalan cepat menghampiri kedua anak yang diiduga kakak beradik sedang bermain di salah satu deretan rek buku perpustakaan tersebut.

Begitu muncul, perempuan tersebut berjalan lurus ke arah kedua anak, kemudian menampar anak yang besar lantaran diduga telah mengganggu adiknya yang masih kecil.

Rekaman video ini telah menjadi perhatian publik Singapura. Berbagai kecaman, mulai dari netizen hingga kalangan pengamat pendidikan dan anak muncul mewarnai komentar dari salah satu copy video yang diunggah group About The PAP.

Diduga Aniaya Anak Majikan, Domestic Worker Ditahan Polisi

Beberapa netizen, dalam komentarnya meyakini, perempuan tersebut merupakan domestic helper asal Filipina. Keyakinan mereka ini didasarkan pada penelusuran mereka yang mengenali kedua anak tersebut.

Hingga saat berita ini diturunkan, belum diketahui dengan pasti, bagaimana kronologi dari insiden tersebut dan jika kejadian tersebut dianggap kejahatan, juga belum diketahui apakah sudah ada tindakan dari penegak hukum di negara tersebut. [Asa]

Advertisement
Advertisement