April 20, 2024

Portal Berita Pekerja Migran Indonesia

Selamat, Andi Ghani Terpilih Jadi Wapres Buruh Se-ASEAN

1 min read

BALI – Presiden Konfederasi Serikat Pekerja Seluruh Indonesia (KSPSI), Andi Gani Nena Wea terpilih secara aklamasi sebagai wakil Presiden Konfederasi Buruh ASEAN (ASEAN Trade Union Council/ATUC), Minggu (25/11/2018). Andi Gani terpilih dalam pertemuan  tingkat tinggi Presiden Konfederasi Buruh Se ASEAN yang di laksanakan di Nusa Dua Bali.

Andi Gani mengaku gembira atas kepercayaan yang diberikan kepadanya ini.

“Yang pasti saya gembira dengan amanat yang diberikan kepada saya untuk menjadi Wakil Presiden Konfederasi Buruh tingkat ASEAN. Sebagai salah satu pemimpin, saya berjanji akan berjuang untuk kesejahteraan Buruh ASEAN juga perlindungan Buruh Migran dari Indonesia yang saat ini bekerja di negara anggota ASEAN Trade Union Councilseperti Malaysia dan Singapura,” ungkap Adi Gani dalam keterang persnya, Minggu (25/11/2018).

Ditambahkan Andi, pertemuan tingkat tinggi yang diikutinya itu merupakan pertemuan pertama para konfederasi pekerja yang berada di negara yang tergabung dalam ASEAN. Dengan torehan sejarah baru ini, dirinya berharap masalah yang sering terjadi saat pekerja migran yang bekerja di luar negeri khususnya diwilayah ASEAN akan bisa dibicarakan.

Diharapkan keberadaan mereka sebagai asosiasi pekerja di ASEAN akan mampu membantu perlindungan bagi para buruh migran yang bekerja di luar negeri.

“Masalah yang sering terjadi adalah para pekerja migran yang bekerja di luar negeri kurang terwakili dan terlindungi saat mereka berada negara tujuan bekerja mereka. Nah dengan adanya gabungan para konfederasi pekerja di ASEAN ini, kita berharap permasalahan pekerja yang sering terjadi khususnya yang menimpa para pekerja migran dapat ditanggulangi dengan bantuan gabungan asosiasi yang ada di negera itu khususnya di wilayah ASEAN,” tandasnya. [BS]

Advertisement
Advertisement