April 20, 2024

Portal Berita Pekerja Migran Indonesia

Tak Terima PRT-nya Di Gemplang Sopir Taksi, Majikan Ini Protes Di Media

2 min read

SINGAPURA – Protes keras seorang majikan lantaran pembantunya telah menjadi korban akal-akalan sopir taksi di Singapura beredar viral di media sosial kalangan warga Singapura.

Dikutip dari stomp.straitstime.com, seorang majikan bernama Chu Teck Fah telah meminta pembantunya untuk naik taksi dari Rumah Sakit Umum Changi ke Edgefield Plains di Punggol pada 4 November namun sangat terkejut dengan berapa tarifnya. Awalnya, keluhan ini dia unggah melaluui laman akun facebooknya.

Ketika dia melihat dari dekat tanda terima, dia melihat jarak lari 26,5 kilometer.

Dia memasang foto tanda terima ke grup Facebook Pengemudi Taksi Singapura dan menulis: “Bagaimana pengemudi ini lewat ? 26,5km?”

Jarak antara kedua kedua tempat tersebut, ternyata setelah ditelusuri menggunakan google maps,  jarak yang ditempuh hanya 12.1km dengan cara Tampines Expressway (TPE) melalui Tampines Avenue 10, atau 14.1km via TPE dari Upper Changi Road East.

Secara terpisah, Apakabaronline.com mengklarifikasi hal ini ke salah seorang BMI Singapura yang bernama Yayuk. Menurut Yayuk, hal seperti ini memang sering terjadi di Singapura.

“Saya ndak kaget mas, sopir taksi dari XXXX dan XXXX atau sebangsanya memang gitu. Jika mereka melihat penumpangnya itu TKW, sudah wis, alamat dimaiinin itu argonya, atau kalau tidak gitu dibawa agak muter. Pokoknya diakali supaya keluar duit lebih banyak deh” tutur Yayuk.

Yayuk menyarankan, di jaman yang sudah serba canggih seperti sekarang ini, apa-apa bisa dengan mudah dilacak. Majunya teknologi, bisa membantu meminimalkan kejadian seperti ini meskipun kita sedang berada di tempat yang masih asing sekalipun.

“Kalau menurut ssaya, sekarang jamannya kan sudah canggih, saat mau naik Taksi, buka aja google maps, jadikan itu acuan, supaya kalau sopirnya curang, bisa cepat ketahuan” pungkas Yayuk. [Asa/stomp]

Advertisement
Advertisement