November 22, 2024

Portal Berita Pekerja Migran Indonesia

[CITIZEN JOURNALIST] KARENA SUAMI DAN KEDUA ANAKNYA, PMI HONG KONG INI GAGAL TERBANG KEMBALI BEKERJA KE HONG KONG

2 min read

SURABAYA – Pertengkaran antara sepasang suami istri pekerja migran Hong Kong kembali terjadi dan menjadi tontotan banyak pasang mata di terminal keberangkatan Bandara Internasional Juanda pagi ini (Rabu, 24/04). Dituturkan oleh Heru, Citizen Journalist ApakabarOnline.com di Bandara kebanggan warga Jawa Timur, peristiwa tersebut terjadi pada pagi tadi sejak sebelum matahari terbit.

“Mbak TKW yang logat bicaranya daerah Malang itu akan naik pesawat Royal Brunei, mau ke Hong Kong. Tapi tiba-tiba ada laki-laki yang sepertinya suaminya datang sambil membawa dua orang anak terus menyerahkan ke mbak TKW tersebut, lalu ditinggal pergi” tutur Heru kepada ApakabarOnline.com

Sampai Juanda, PMI Hong Kong Asal Nganjuk Dijemput 2 Pria Yang Sama-Sama Mengaku Suami

Heru menambahkan, kedatangan laki-laki tersebut awalnya ditolak dan akan ditinggal pergi oleh PMI Hong Kong yang tidak diketahui namanya. Namun dengan sigap, laki-laki tersebut kemudian menarik istrinya, dan membawa dia untuk bersama dua orang anak yang diperkirakan berusia 6 dan 10 tahun.

“Ada adu mulut panjang dan semakin lama suara mereka semakin keras. Tapi yang jelas tertangkap oleh telinga saya, laki-laki itu melarang istrinya untuk kembali kerja ke Hong Kong, sambil menuding istrinya tidak bersyukur” kata Heru.

Gara-Gara Koper, Perjalanan Pulang BMI Hong Kong Ini Harus Mampir Rumah Sakit

Pokoke nek kon katene mbalik nang Hong Kong meneh, arek loro iki gowoen, gitu kata laki-laki itu sebelum pergi entah kemana” lanjutnya.

Usai mengucapkan kalimat tersebut, dalam pantauan Heru, wajah polos dua bocah kecil tersebut sama-sama tengadah ke wajah ibunya. Namun ibunya sibuk dengan ponselnya menghubungi beberapa orang yang tidak diketahui oleh Heru. Dan akhirnya, PMI Hong Kong tersebut pergi meninggalkan Bandara bersama kedua anaknya.

Sampai Bandara Juanda, PMI Hong Kong Berambut Cepak Ini Hilang Hingga Sekarang

“Sepertinya mereka ada masalah. Kayaknya mbak yang TKW Hong Kong itu tidak disetujui oleh suaminya untuk kembali bekerja ke Hong Kong. Dan datangnya mereka juga tidak bersamaan. Mbak TKW itu yang datang duluan, beberapa saat kemudian, laki-laki suaminya dengan kedua anaknya datang menyusul” tuturnya.

Sekitar satu jam setelah pesawat yang akan menerbangkan PMI tersebut kembali ke Hong Kong telah meninggalkan Juanda, PMI tersebut mengambil keputusan untuk meninggalkan Bandara bersama kedua anaknya, pulang ke rumah.

“Kalau memang ada masalah, mbokya dirunding dulu berdua di rumah, dibawa marah-marah sampai Bandara dan menjadi tontonan orang kan ya malu. Apalagi dilihat oleh anaknya. Anaknya kan ya juga ikut malu” pungkas Heru. [Asa]

 

Artikel ini merupakan kiriman Citizen Journalist Apakabaronline.com. Setiap pembaca berkesempatan bisa menjadi Citizen Journalist Apakabaronline.com dengan mengirimkan informasi yang didapat dilapangan ke inbok fanspage Facebook Apakabar Plus atau melalui nomer whatsapp +6285755643494

Advertisement
Advertisement