Ada Aksi Masa di Seputaran Chater Garden Saat Ini
HONG KONG – Aksi unjukrasa kembali digelar saat ini di seputaran Chater Garden, Central. Informasi yang berhasil dihimpun ApakabarOnline.com dari berbagai sumber, unjuk rasa saat ini bertujuan memprotes seorang mahasiswi yang ditangkap dan dilecehkan secara seksual selama penahanan oleh aparat.
Aksi solidaritas mereka lakukan sejak pukul 12:30 siang ini (11/10/2019). Beberapa saat kemudian, pasukan anti huru hara langsung datang ke lokasi untuk mengamankan.
Pengunjuk rasa melakukan pawai di jalan-jalan seputaran Chater Garden Central. Jumlah mereka semakin bertambah banyak.
Kepada seluruh PMI / WNI di Hong Kong, dihimbau untuk tidak mendekati kerumunan masa pengunjuk rasa agar tidak terjadi hal-hal yang tidak diinginkan. []