April 20, 2024

Portal Berita Pekerja Migran Indonesia

Bertambah Empat, Pasien Positif COVID-19 Magetan Berasal dari Desa yang Sama

1 min read
Suasana desa Tembara setelah dilakukan pembatasan akses (Foto istimewa)

Suasana desa Tembara setelah dilakukan pembatasan akses (Foto istimewa)

MAGETAN – Setelah melakukan tracing usai ditemukannya pasien ke 10 yang saat ini tengah menjalani perawatan di RSUP dr Soedono Madiun beberapa waktu lalu, satuan tugas gugus  COVID-19 Magetan juga melakukan tracing pada puluhan orang yang memiliki riwayat kontak dengan pasien ke-10 tersebut. Hasilnya, tadi malam (22/04/2020), Pemerintah Kabupaten Magetan menyampaikan laporan, ditemukan empat pasien positif dari lingkaran pasien ke 10.

Keempat warga itu diketahui kontak erat dengan pasien ke-10 yang saat ini dirawat di RSUP dr Soedono Madiun.

Kasus positif Corona ke-11 berinisial AW, perempuan usia 45 tahun. Lalu, pasien ke-12 insial SS, perempuan berusia 51 tahun.

Kemudian, pasien ke-13 inisial Man, 37 tahun, seorang laki laki. Terakhir, pasien ke-14 adalah laki-laki dengan inisial AS, 54 tahun. Semuanya warga Desa Temboro, Kecamatan Karas, Magetan.

“Ketiga warga yang terkonfirmasi positif terpapar virus Covid-19 itu sudah dievakuasi ke RSUD dr Sayidiman Magetan,” ujar Jubir Gugus Tugas Covid-19 Magetan, Saif Muchlissun, dalam rilisnya Rabu (22/4/2020).

Menurut Saif, untuk pasien ke-13 yang berinisial Man, 37 tahun, ketika dievakuasi tidak ada di tempat. Dia diketahui pergi tanpa pamit ke Kalimantan. Hasil penelusuran gugus tugas, ternyata pasien ke-13 itu identitas KTP-nya dari Kabupaten Bengkayang, Kalimantan Barat.

“Kami dari Gugus Tugas Covid-19 di Magetan sudah berkoordinasi dengan Pemkab Bengkayang,” kata jubir yang juga Kadin Infokom Magetan itu. []

Advertisement
Advertisement