Dua PRT Asing di Hong Kong Dilaporkan Positif COVID-19 Hari Ini
HONG KONG – Pandemi gelombang ketiga di Hong Kong meskipun telah mengalami banyak perubahan, namun belum bisa dinyatakan selesai atau zero kasus. Sampai dengan hari ini (29/08/2020) laporan kasus harian pandemi COVID-19 masih terus bertambah.
Seperti hari ini, otoritas Hong Kong kembali melaporkan 18 kasus baru COVID-19 yang berasal dari kasus impor dan lokal.
Dalam keterangan persnya, Dr. Chuang Shuk-kwan dari Hong Kong Center for Health Protection (CHP) petang ini merinci, dua kasus impor dialami oleh seorang PRT Asing asal Filipina yang baru tiba di Hong Kong dan seorang warga yang baru kembali dari Pakistan.
Sedangkan untuk 16 kasus penularan lokal, Chuang merinci, 11 kasus diketahui sumber penularannya dan 5 kasus tidak diketahui sumber penularannya.
Pada 5 kasus yang tidak diketahui sumbner penularannya, Chuang menyebut salah satunya adalah seorang PRT asing asal Indonesia yang tinggal bersama majikannya.
Sampai dengan hari ini, total seluruh kasus COVID-19 di Hong Kong telah menyentuh angka 4.787 dengan 86 kematian.
Sementara itu, di Indonesia, Gugus Tugas Percepatan Penanganan COVID-19 memperbarui jumlah pasien positif virus corona (COVID-19) di Indonesia hari ini.
Data yang terkumpul pada Sabtu (29/08/2020), tercatat penambahan pasien positif adalah 3.308, sehingga jumlahnya menjadi 169.195 kasus.
Dalam website Kementerian Kesehatan, jumlah pasien sembuh hari ini bertambah 1.902 menjadi 122.802 orang. Sedangkan korban meninggal karena virus corona hari ini bertambah 92 sehingga menjadi 7.261 orang.
Sehari sebelumnya, Jumat (28/08/2020), jumlah pasien positif virus corona di Indonesia berjumlah 165.887 kasus dengan 7.169 orang meninggal dunia dan 120.900 orang sembuh. []