November 22, 2024

Portal Berita Pekerja Migran Indonesia

Kasus Lokal Naik Tipis, Empat PRT Asing yang Masuk ke Hong Kong Positif Corona

2 min read

HONG KONG – Pertambahan angka kasus baru di Hong Kong pada klaster lokal hari ini mengalami kenaikan tipis dibanding beberapa hari sebelumnya yang secara berturut-turut berada di level 2 kasus.

Hari ini (13/04/2021), Dr.Chuang Shuk-kwan dari Hong Kong Centre for Health Protection (CHP) mengumumkan, dalam 24 jam belakangan di Hong Kong telah ditemukan sebanyak 13 kasus baru positif terinfeksi virus corona.

13 kasus baru tersebut didapat dari 3 kasus lokal dan 10 kasus impor.

Pada 3 kasus lokal, seluruhnya diketahui tertular dari kasus sebelumnya.

Sedangkan pada 10 kasus impor didapat dari 4 pendatang asal Pakistan, 1 pendatang asal India, 2 PRT asing asal Indonesia, 2 PRT asing asal FIlipina, serta 1 pendatang asal Jepang.

Dari 10 kasus impor tersebut, 7 diantaranya membawa virus corona varian N501Y, yakni 4 pendatang asal Pakistan, 1 pendatang asal India, serta 2 PRT asing asal Filipina.

Hingga saat ini, jumlah seluruh kasus positif corona di Hong Kong telah mencapai 11.608 kasus dengan 207 kematian.

Jumlah pasien yang masih menjalani perawatan terpantau sebanyak 130 pasien dimana 7 diantara mereka dalam kondisi kritis.

Sementara itu, di Indonesia, jumlah kasus Covid-19 atau pasien positif corona per Selasa, 13 April 2021 mencapai 1.577.526 orang.

Angka ini didapat karena penambahan pasien positif harian dalam 24 jam sebanyak 5.702 orang.

Sementara itu, untuk pasien sembuh mengalami penambahan sebanyak 6.349 orang.

Tercatat akumulasi pasien yang sembuh dari Covid-19 hari ini mencapai 1.426.145 orang.

Ada pun pasien meninggal dunia mengalami penambahan sebanyak 126 orang, sama seperti hari kemarin.

Secara total kasus kematian akibat pandemi virus corona di Indonesia mencapai 42.782 orang.

Sementara itu, kasus aktif Covid-19 masih ada 108.599 pasien yang dirawat di rumah sakit atau menjalani isolasi mandiri di rumah.

Di sisi lain, masih ada 58.450 orang yang suspek kasus Covid-19 dari seluruh Indonesia.

Sehari sebelumnya, jumlah penambahan kasus pada Senin sore, 12 April 2021 mencapai 4.829 orang.

Diketahui bahwa jumlah kasus kemarin terdapat 1.571.824 orang yang divonis positif Covid-19.

Angka pasien sembuh kemarin sudah menembus 1.419.796 orang, sedangkan jumlah kasus meninggal dunia menembus angka 42.656. []

Advertisement
Advertisement