December 23, 2024

Portal Berita Pekerja Migran Indonesia

Majikan di Sheung Shui Terperanjat Saat Mendapati PRTnya Gantung Diri

1 min read

SHEUNG SHUI – Warga Hong Kong bermarga Bi (39) sama sekali tidak menyangka dengan insiden bunuh diri yang dilakukan oleh PRTnya. Ada hal yang tidak biasa yang Bi rasakan di pagi tadi, saat PRT yang bekerja di rumahnya tak juga muncul keluar dari kamarnya untuk beraktifitas seperti biasa. Bi berinisiatif menengok PRTnya ke kamarnya, siapa tahu PRTnya sedang sakit dan memerlukan bantuan pengobatan.

Namun dugaan Bi sama sekali jauh dari yang dia perkirakan. PRT berussia 32 tahun asal Filipina yang bekerja padanya, dia dapati sudah tak bernyawa dalam kondisi tubuhnya tergantung pada seutas tali. PRT tersebut melakukan aksi bunuh diri pagi tadi (01/08/2018) sekira jam 08:00.

Mendapati kenyataan menyedihkan, Be langsung menghubungi panggilan darurat untuk memberitahu kejadian yang menimpa PRTnya. Tak lama, Polissi dan ambulan datang ke lokasi dan mengevakuasi jenazah PRT asal Filipina tersebut ke rumah sakit setelah melakukan pemeriksaan di tempat.

Dalam keterangan yang disampaikan ke banyak awak media lokal di Hong Kong, Polisi menyatakan tidak menemukan tanda-tanda mencurigakan pada jenazah almarhumah. Pun demikian, juga tidak ada bekas penganiayaan atau tanda-tanda kriminal lain di TKP. Kesimpulan sementara, Polisi memasukkan pada kasus bunuh diri.

Sambil menunggu hassil visum, jenazah almarhumah disimpan di kamar mayat rumah sakit Sheung Shui, untuk selanjutnya diproses pemulangannya ke Filipina. Jika terbukti kematiannya disebabkan oleh aksi bunuh diri, keluarga almarhumah tidak berhak mendapatkan asuransi kematian. [Asa]

Advertisement
Advertisement