April 27, 2024

Portal Berita Pekerja Migran Indonesia

PRT Asing Diminta Patuhi Prokes, Selama Februari Akan Digelar Razia

1 min read

HONG KONG – Situasi pandemi di Hong Kong saat ini tengah berada di titik yang mengkhawatirkan. Tingginya angka kasus baru harian yang dilaporkan selama beberapa hari belakangan secara berturut-turut menunjukkan jumlah yang cukup tinggi dan didominasi klaster penularan lokal.

Hal tersebut membuat otoritas Hong Kong meningkatkan berbagai langkah dan upaya mencegah dan menangani pandemi.

Salah satunya adalah dengan memastikan seluruh PRT asing disiplin protokol kesehatan terutama saat mereka berada diluar rumah majikan, saat menikmati hari libur misalnya.

Dalam keterangan pers yang sampai ke ApakabarOnline.com kemarin (11/02/2022), otoritas Hong Kong melalui Labour Departement menyampaikan seruan kepada seluruh PRT asing dengan menggelar razia di tempat-tempat favorit PRT asing berkumpul saat libur pada setiap akhir pekan selama bulan Februari 2022.

Tempat-tempat yang menjadi terget razia antara lain Central, Tamar Park Admiralty, Victoria Park  Causeway Bay, Tsuen Wan Park, jembatan penyeberangan orang di Fa Yuen Street Mong Kok, dan beberapa tempat lainnya.[]

Advertisement
Advertisement