December 23, 2024

Portal Berita Pekerja Migran Indonesia

14 Kasus Impor Positif COVID-19 Baru Ditemukan dari Negara-Negara Pengirim Pekerja Migran di Hong Kong

1 min read
FEATURE IMAGE 14 Kasus Impor Positif COVID-19 Baru Ditemukan dari Negara-Negara Pengirim Pekerja Migran di Hong Kong (Foto HK01)

FEATURE IMAGE 14 Kasus Impor Positif COVID-19 Baru Ditemukan dari Negara-Negara Pengirim Pekerja Migran di Hong Kong (Foto HK01)

HONG KONG – Pertambahan kasus positif COVID-19 dari jalur impor terus menambah banyak jumlah kasus positif COVID-19 di Hong Kong.

Terkini, 14 kasus positif ditemukan dari orang-orang yang baru mendarat di Hong Kong dari Filipina, Pakistan dan India kemarin (25/06/2020).

Berdasarkan data yang dirilis oleh Pusat Perlindungan Kesehatan (CHP) Hong Kong kemarin petang, 14 kasus positif impor tersebut didominasi mereka yang baru datang dari Pakistan, yakni sebanyak 12 orang, India 1 orang dan Filipina 1 orang.

Ke-14 kasus baru tersebut terdiri dari 9 laki-laki dan 5 perempuan dengan usia termuda 2 tahun dan tertua 39 tahun.

Dengan bertambah 14, maka total kasus positif COVID-19 di Hong Kong saat ini telah mencapai 1.194, dimana 85 pasien masih dalam perawatan dan 7 diantaranya telah meninggal dunia. []

Advertisement
Advertisement