April 26, 2024

Portal Berita Pekerja Migran Indonesia

Cukup Dengan 30 Menit Proses Pembuatan Smart ID Card HK Selesai

1 min read

HONG KONG – Kartu Identitas (ID) akhirnya tersedia, dan beberapa orang telah memperoleh kemudahan dalam hal ini.

Dinukil dari Harian Sing Tao, Li dan Ni adalah pemegang pertama kartu ID yang baru, mereka senang dengan warna kartu baru ini, fitur keamanannya ditingkatkan dan tidak perlu khawatir orang lain mencuri data pribadinya.

Mulai hari ini, beberapa orang yang usianya sudah menginjak 11 dan 18 tahun perlu mengajukan permohonan untuk kartu ID anak-anak dan dewasa, mereka yang tidak mempunyai ID atau merubah data pribadi yang benar maka akan diberikan kartu identitas baru.

Seperti Lai dan Ni telah menggantikan ID nya yang baru karena sudah berusia 18 tahun. Li senang menjadi orang pertama yang memperbarui kartu ID baru ini diHong Kong.Ia senang kartu baru ini bagus apalagi ditambahkan fitur anti pemalsuan. Ni juga puas dengan adanya fitur anti pemalsuan otomatis memperkuat keamanan, bahkan dokumen yang hilang tidak takut orang lain mencuri data pribadi kita.

Rencana pembaruan nasional akan dimulai pada tanggal 27 bulan ini. Tahap pertama akan diterima oleh anggota Dewan Eksekutif, anggota Dewan Legislatif, dan personil Imigrasi.Tahap kedua untuk warga yang lahir antara 1985 dan 1986. Selain itu untuk mempercepat pembaruan, Departemen Imigrasi telah meluncurkan layanan swadaya, pengisian forensik yang lebih cepat dari waktu yang sudah dijadwalkan.[Emma]

Advertisement
Advertisement