April 18, 2024

Portal Berita Pekerja Migran Indonesia

Facebook Melarang Penggunanya Lakukan Jual Beli Hewan

1 min read

JAKARTA – Saat ini facebook memberikan kebijakan baru, yaitu memberlakukan larangan jual beli hewan peliharaan di facebook.

Aplikasi social media facebook mulai ramai dikalangan para pecinta hewan sebagai tempat untuk bertransaksi jual beli hewan, alat perlengkapan hewan, jasa pemeriksaan hewan dan lainnya.

Namun saat ini banyak grup-grup jual beli hewan peliharaan di facebook mulai hilang atau di non aktifkan, ternyata setelah telusuri, facebook memperbarui sistem dan kebijakannya.

Dimana saat ini facebook memberlakukan larangan jual beli hewan, dan dimana sistem facebook tersebut mampu mendeteksi kata kunci jual beli hewan, harga hewan, reptile, burung, dan yang berkaitan dengan hewan peliharaan.

Apabila ketahuan oleh pihak facebook, maka facebook tidak segan-segan untuk menonaktifkan grup tersebut atau bahkan mengusut dan dilaporkan.

Mengapa Facebook memblokir grup grup yang menjual belikan hewan-hewan hidup dan peliharaan?

Hal ini mungkin mengacu kepada maraknya jual beli hewan secara illegal, hewan langka, hewan yang diburu secara liar, dan masih banyak faktor lainnya.

Sehingga membuat facebook membuat sebuah kebijakan baru yaitu larangan jual beli hewan di facebook.

Kasus jual beli hewan secara illegal sendiri sudah sangat banyak, mulai dari cara menyelundupkan dengan memasukkan ke kandang sempit, paralon, koper dan lainnya.

Tentu ini sangat disayangkan sekali, harusnya kita menjaga hewan-hewan agar dapat tetap lestari dan dinikmati keindahannya serta manfaatnya. []

 

Advertisement
Advertisement