September 8, 2024

Portal Berita Pekerja Migran Indonesia

Hong Kong Observatory Ingatkan Warga, Hujan Deras Masih Turun Sepanjang Hari Ini

1 min read

HONG KONG – Menyimak pergerakan cuaca, baik melalui citra satelit maupun rilis informasi Hong Kong Observatory, cuaca di kawasan pantai timur Guang Dong saat ini memang sedang dalam kondisi yang tidak bagus.

Palung bertekanan rendah masih terus terjadi di pesisir Pantai Timur sampai sepekan kedepan. Kondisi tersebut akan mempengaruhi cuaca di kawasan Hong Kong dan sekitarnya, dimana hujan dengan intensitas sedang hingga tinggi berpotensi besar akan terjadi setiap hari.

Signal peringatan tanah longsor masih terus diaktifkan Hong Kong Observatory, mengingat dampak dari banjir dan hujan ekstrim yang terjadi kemarin belum bisa sepenuhnya dikendalikan lantaran hujan masih terus mengguyur.

Bagi yang beraktifitas di luar ruangan, dihimbau untuk mempersiapkan diri menghadapi cuaca. Dan bagi yang tinggal atau berada di kawasan rawan longsor dihimbau untuk meningkatkan kewaspadaan. []

Advertisement
Advertisement