May 9, 2025

Portal Berita Pekerja Migran Indonesia

Kesorot Kamera Warganet, Seorang PRT Asing Dianggap “Mengabaikan” Balita Momongannya

1 min read

HONG KONG – Dijaman yang canggih serba digital sekarang ini membuat peristiwa apapun bisa terekam dan terpublikasikan dengan cepat. Salah satunya adalah peristiwa yang dialami dan dilakukan oleh seorang PRT asing di Hong Kong kali ini.

Terekam kamera warganet, seorang PRT asing dianggap mengabaikan balita yang menjadi momongannya. PRT asing tersebut tampak sedang berdiri serius berkonsentrasi dengan  layar ponselnya. Sedangkan balita yang menjadi momongannya nampak merangkak kesana sini di lantai disekitar PRT asing tersebut berdiri.

Peristiwa tersebut kemudian diunggah oleh warganet di salah satu group majikan pada Senin (24/07/2023) kemarin.

Dalam unggahannya, warganet yang memposting menyebut peristiwa itu terjadi di The Peak Galleria baru saja.

Tentu saja unggahan tersebut memantik komentar pedas utamanya dari warganet yang merasa memiliki PRT asing untuk mengasuh momongannya.

Mereka sepakat menyebut, perbuatan yang terekam dalam unggahan tersebut sudah jelas-jelas bentuk pengabaian terhadap anak dibawah umur dan bisa membahayakan keselamatan. []

Advertisement
Advertisement