April 16, 2024

Portal Berita Pekerja Migran Indonesia

Kostum Wisuda Hong Kong Polytechnic University Paling Unik Sedunia

1 min read

HONG KONG – Ceremonial wisuda, tentu menjadi momen sakral khususnya bagi para civitas akademik yang sedang dianugerahi gelar akademik sesuai dengan bidang studinya. Banyak cara mengekspresikan kesakralan momen wisuda tersebut.

Salah satunya seperti yang terjadi di Hong Kong Polytechnic University hari ini. Wisudawan wisudawati Hong Kong Polytechnic University  memang mengenakan toga layaknya seseorang diwisuda seperti tradisi di berbagai belahan bumi, namun keunikan yang ada pada mereka adalah juga mengenakan topeng sebagai simbol dari sebuah perlawanan.

Saat menelusuri, peristiwa tersebut ternyata tidak terjadi bukan tanpa disengaja. Yang dilakukan ratusan wisudawan wisudawati hari ini dipicu oleh insiden wisuda program doktoral dua hari yang lalu, dimana saat ada dua orang wisudawan dan wisudawati menaiki podium untuk menerima panji-panji kelulusan, saat sampai didepan pimpinan Universitas tersebut, rektor, Profesor Jin-Guang, tidak bersedia menyalami keduanya.

Bahkan, secara mimik muka, terkesan mengusir keduanya untuk meninggalkan arena wisuda.

Peristiwa tersebut memicu kemarahan mahasiswa lainnya. Dan kemarahan mahasiswa diekspresikan menjadi keunikan ceremonial wisuda program sarjana yang terjadi hari ini.

Tak hanya mengenakan topeng, wisudawan dan wisudawati melanjutkan aksi mereka dengan berkeliling kampus sembari menyanyikan lagu perjuangan “glory to Hong Kong” berkali-kali.

Mereka mengakhiri aksi tersebut dengan menyampaikan seruan kepada siapa saja untuk bergabung dalam aksi unjuk rasa terbuka selanjutnya yaitu pada tanggal 2 November akhir pekan depan di Victoria Park. []

Simak tayangan videonya :

Advertisement
Advertisement