November 6, 2024

Portal Berita Pekerja Migran Indonesia

Laku Ratusan Biji Setiap Hari, Omset Sebulan Tembus 18 Juta, Rainbow Donuts, Jajanan Donat Berbasis Kentang Milik Seorang Mahmud Ini Potensi Cuannya Cukup Menggiurkan

1 min read

SEMARANG – Sore itu, lalu lalang kendaraan tampak di Jalan Raya Kudus- Colo, Dukuh Cendono Wetan, Desa Cendono, Kecamatan Dawe, Kabupaten Kudus. Dari banyaknya kendaraan yang lewat, terlihat ada beberapa yang mampir ke outlet Rainbow Donuts milik Sofiyatun (25).

Sofi, sapaan akrabnya, menjelaskan, tempatnya menyediakan donat dengan varian topping yang beragam, mulai dari cokelat, tiramisu, cappucino, matcha, hingga taro. Ada pula tambahan meses, remahan oreo, bubuk red velvet, dan keju.

“Dari semua varian itu, yang paling best seller ialah rasa cokelat,” beber dia, beberapa hari lalu.

Sofi membuka outlet yang berdiri November 2023 itu setiap hari mulai pukul 10.00 WIB hingga 20.00 WIB. Menurutnya, waktu yang ramai pembeli yakni sore hari ketika menjelang magrib hingga sebelum isya.

“Dari subuh bikin adonannya, mulai gorengnya pukul 8.00 WIB, terus pukul 10.00 WIB udah buka. Isya biasanya, sih, sudah habis,” ucap perempuan asli Purwodadi itu.

Terkait harga, ia jual dengan beragam porsi, mulai dari harga Rp10 ribu isi empat, Rp15 ribu isi enam, dan Rp28 ribu isi 12. Dalam sehari, ia mengaku bisa membuat hingga 200 donat.

“Dari dulu memang punya sedikit hobi memasak tapi kalau bikin roti sebelumnya belum pernah, jadi, ya, awalnya kesulitan. Tapi kalau sudah biasa, ya, mudah,” ungkap mahmud (mamah muda) satu anak itu.

Sofi membeberkan, bahwa usaha yang baru berjalan sekitar enam bulan itu terbilang cukup menguntungkan. Dalam sebulan, omzet Sofi bisa mencapai Rp18 juta.

“Selain jualan di sini saya juga menerima pesanan. Biasanya yang pesan, ya, untuk acara-acara seperti arisan dan hajatan,” tambah Sofi. []

Sumber Beta ID

Advertisement
Advertisement