November 26, 2024

Portal Berita Pekerja Migran Indonesia

Mengatasi Halusinasi yang Berlebihan

2 min read
Ilustrasi Halusinasi (Foto Istimewa)

Ilustrasi Halusinasi (Foto Istimewa)

JAKARTA – Siapa di antara kamu yang sering mengalami halusinasi berlebih sehingga memberikan kecemasan yang sulit dihindari? Halusinasi merupakan bentuk gangguan persepsi yang menyebabkan seseorang melihat, mendengar atau mencium sesuatu yang sebenarnya tidak ada. Bahaya jika terus mengalami halusinasi dan tidak mencegahnya. Untuk itu, kamu perlu tahu cara mengatasi halusinasi agar tidak terjadi hal-hal merugikan

Cara Mengatasi Halusinasi Berlebih dalam Diri

Dikutip dari beberapa sumber, Kamis (16/03/2023), inilah cara mengatasi halusinasi berlebih dalam diri. Simak selengkapnya.

 

  1. Relaksasi

Cara mengatasi halusinasi berlebih yang pertama adalah dengan melakukan relaksasi. Kamu bisa relaksi untuk meredakan tekanan pada pikiran dan kondisi fisik yang memicu terjadinya halusinasi.

 

  1. Perluas pergaulan

Untuk mengurangi halusinasi, hal yang perlu kamu lakukan selanjutnya adalah dengan memperluas pergaulan di lingkungan sekitar. Tujuannya adalah agar kamu tidak merasa sendirian. Karena faktanya seseorang sering melakukan halusinasi karena terlalu sering sendirian. Kamu bisa melakukan berbagai aktivitas positif bersama teman-teman, sehingga memperkecil kemungkinan timbulnya halusinasi.

 

  1. Tidur yang cukup

Cara selanjutnya untuk mengatasi halusinasi berlebih adalah dengan tidur yang cukup. Kamu perlu untuk memperhatikan jam tidurmu. Jangan biarkan dirimu berlarut-larut dalam susah tidur di malam hari karena akan memicu halusinasi yang berlebih karena sulitnya tidur. Dengan itu kamu bisa tidur selama 7-9 jam sehari.

 

  1. Kurangi stres

Cara mengatasi halusinasi berlebih selanjutnya adalah dengan mengurangi stres. Faktanya kamu dapat halusinasi karena rasa stres yang kamu alami tidak segera terselesaikan ataupun rasa stres yang menghantui dirimu membuat kamu semakin terpacu untuk berhalusinasi dengan tujuan menghilangkan stresmu. Penting untuk kamu mengurangi stres.

 

  1. Fokuskan pikiran

Cara selanjutnya untuk mengatasi stres yang berlebih adalah dengan sering dan berusaha memfokuskan pikiran. Kamu dapat memfokuskan pikiran ketika dirimu terpantau sudah mulai berhalusinasi. Kamu bisa mengalahkannya dengan melakukan suatu hal yang harus membuat dirimu fokus. Dengan begitu kamu tidak akan mengalami halusinasi yang berlebih.

 

  1. Melakukan olahraga fisik

Cara berikutnya untuk mengatasi halusinasi adalah dengan melakukan olahraga dan aktivitas fisik. Kamu bisa melakukan olahraga dengan rutin untuk menjaga pikiranmu dari halusinasi yang akan muncul seketika. Dengan olahraga kamu bisa membiasakan tubuh melakukan rileksasi dengan pendinginan yang didapatkan sehabis olahraga. Dengan begitu, olahraga dapat membantu kamu untuk mengatasi halusinasi yang berlebih.

 

  1. Mengalihkan perhatian

Seperti yang kita ketahui bahwa halusinasi muncul ketika kamu tidak sedang melakukan apa-apa. Untuk itu, penting untuk selalu berusaha mencari kesibukan baru agar melupakan segala halusinasi yang kamu bentuk.

Itulah 7 cara mengatasi halusinasi berlebih yang dapat kamu coba. Semoga bermanfaat! []

Sumber Akurat

Advertisement
Advertisement