January 12, 2026

Portal Berita Pekerja Migran Indonesia

Seorang PRT Asing Diviralkan dan Dihujat Warga Hong Kong Gegara Begini di Bis Kota

1 min read

HONG KONG – Seorang warga Hong Kong yang melihat ulah seorang PRT asing yang tidak diketahyui jatidirinya merasa jengkel lantaran selama perjalanan menumpang sebuah City Bus di deck bawah paling belakang, PRT asing tersebut menumpangkan kakinya ke kursi didepannya kemarin (11/01/2026) siang.

Aksi tersebut kemudian diunggah ke group warganet Hong Kong dan menuai berbagai kecaman.

Bagaimana tidak, bangku yang seharusnya menjadi tempat duduk harus terkotori dengan sepatu, tentu seseorang penumpang selanjutnya yang duduk di bangku tersebut bisa terpapar kotoran.

Pengunggah mengaku tidak memiliki jeda waktu untuk menegur secara langsung pada PRT asing lantaran selama perjalanan sampai dengan pengunggah turun dari bis, PRT asing tersebut sibuk berbicara di telpon.

Unggahan ini  menuai berbagai kecaman, lantaran tingkah PRT asing tersebut bisa membuat kotor bangku bis dan merugikan orang lain. Disamping itu, dari sisi etika lokal, hal tersebut terbilang sangat tidak etis dilakukan, apalagi di tempat umum. []

Advertisement
Advertisement

Leave a Reply