September 19, 2024

Portal Berita Pekerja Migran Indonesia

Terungkap Lagi, Insiden Kawin Palsu, 49 Orang Diamankan

1 min read

HONG KONG – Tim Imigrasi Hong Kong berhasil mengungkap praktik kawin palsu yang melibatkan 49 orang dengan keuntungan setidaknya mencapai HKD 5 Juta.

Hal tersebut disampaikan sumber Imigrasi usai melakukan penggerebekan di kawasan Tuen Mun dan Tsz Wan Shan kemarin (09/08/2023).

Praktik kawin palsu merupakan modus bagi orang luar Hong Kong agar bisa mendapatkan kesempatan terutama untuk bekerjadengan lebih bebas. Disisi warga Hong kong yang membantu mewujudkanpraktik tersebut, merupakan peluang untuk mengeruk keuntungan ajas jasa yang mereka berikan.

Sepanjang 2017 hingga saat ini, uang jasa yang diterima dua opelaku di dua tempat tersebut diperkirakan sudah tembus HKD 5 juta. Uang tersebut mereka dapatkan dari banyak pasangan yang melakukan praktik kawin palsu.

Petugas berhasil mengembangkan dengan menangkap 47 orang lainnya berdasarkan hasil pengembangan di TKP.

Data dan salinan dokumen siapa saja yang melakukan kawin palsu, sampai informasi jaringan yang terlibat dalam merekrut calon pengantin palsu berhasil ditelusuri dan diamankan semuanya. []

 

Advertisement
Advertisement