April 25, 2024

Portal Berita Pekerja Migran Indonesia

Tidak Diketahui Sebelumnya Sakit, Seorang PMI asal Banyumas Meninggal Dunia di Kamar Mandi Rumah Majikannya

1 min read
Almarhumah Fauziah Iqbal, PMI Asal Banyumas yang meninggal dunia di dalam kamar mandi apartemen majikannya (Foto Akun Facebook Sekartanjung Tatarias)

Almarhumah Fauziah Iqbal, PMI Asal Banyumas yang meninggal dunia di dalam kamar mandi apartemen majikannya (Foto Akun Facebook Sekartanjung Tatarias)

HONG KONG – Dalam sepanjang Januari 2021, kabar duka atas meninggalnya pekerja migran Indonesia di Hong Kong berturut-turut seolah menjadi bulan duka. Setelah sebelumnya 3 orang PMI meninggal dunia karena jatuh dari balkoni, karena serangan stroke hingga pembuluh darah pecah, karena ledakan powerbank yang digunakan, menyusul saat ini, seorang PMI asal Banyumas Jawa Tengah didapati telah meninggal dunia di dalam kamar mandi apartement majikannya.

PMI yang Terkena Ledakan Powerbank Meninggal Dunia, Berikut Jatidirinya

Mengutip keterangan akun Facebook Sekar Tanjung Tatarias, peristiwa tersebut terjadi hari ini (28/01/2021) di kawasan Prince Edward.

Dalam unggahannya, Akun Sekar Tanjung Tatarias mengaku terkejut dengan kabar meninggalnya almarhumah yang bernama Surijah berasal dari Sokaraja, Banyumas Jawa Tengah. Pasalnya, sebelum mendengar kabar duka, tadi malam dirinya masih sempat berkomunikasi melalui jejaring Whatsapp dengan almarhumah dan tidak ada keluhan sakit apapun.

Tiba-Tiba Pingsan, Alami Stroke di Rumah Majikan, PMI Asal Blitar Meninggal Dunia

Almarhumah diketahui telah meninggal dunia setelah berada lama di dalam kamar mandi. Durasi waktu lama berada di dalam kamar mandi tersebut tentu mengundang kecurigaan pihak keluarga majikan. Terlebih, saat dipanggil-panggil dari luar, tidak ada sahutan dari dalam.

Tiba di Rumah Duka, Jenazah Almarhumah Restiani Diterima Keluarga dan Dimakamkan

Akhirnya pintu kamar mandi didobrak, dan saat dilihat oleh keluarga majikan, almarhumah sudah dalam kondisi tidak bernyawa.

Belum diperoleh informasi terkait dengan penanganan lanjutan jenazah almarhumah. []

Advertisement
Advertisement