April 26, 2024

Portal Berita Pekerja Migran Indonesia

Tingkat Kewirausahaan Masyarakat Indonesia Tertinggal dari Singapura, Malysia dan Thailand

1 min read

 

JAKARTA – Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN), Erick Thohir menyadari, tingkat kewirausahaan atau enterpreneurship di Tanah Air masih lebih rendah jika dibandingkan dengan negara Asia Tenggara lain. Di mana Indonesia sendiri baru sekitar 3,47 persen saja.

Sementara jika melihat negara-negara tetangga seperti Malaysia dan Thailand tingkat kewirausahaanya sudah berada di sekitar 4,74 persen dan 4,26 persen. Sedangkan Singapura menjadi tertinggi yakni sebesar 8,76 persen.

“Kita itu masih jauh di bawah negara-negara tetangga kita mengenai entrepreneurship,” kata Menteri Erick dalam acara MilenialHub 2021, secara virtual, Sabtu (17/04/2021).

Padahal generasi muda Indonesia sekarang sudah menjadi fondasi entrepreneur ke depan dengan adanya digitalisasi. Setidaknya ada 2.219 statrup yang sekarang top five in the world. Posisi ini juga menjadikan Indonesia masuk sebagai lima negara dengan statrup terbesar.

“Ini menjadi hal yang sangat positif lahirnya Ruang Guru, lahirnya juga perusahaan-perusahaan baru sekarang ini menjadi sebuah kekuatan,” jelas dia.

Atas dasar itu, dirinya mengajak sekaligus menantang seluruh generasi milenial di Indonesia untuk bisa menciptakan lapangan kerja baru. Sebab, hal ini tidak bisa hanya bergantung kepada pemerintah saja.

“Kita ini tidak mungkin membangun yang namanya job creation hanya bergantung kepada pemerintah saja. Saya sangat berharap enterpreneurship di Indonesia ini harus ditingkatkan,” pintanya mengakhiri. []

Sumber Merdeka.com

Advertisement
Advertisement