Update Insiden Pembunuhan PMI di Air Terjun Bay Park Aberden, Pelaku dan Korban Memiliki Hubungan, Begini Penjelasan Sumber Kepolisian Hong Kong
HONG KONG – Setelah pelaku pembunuhan seorang PRT sing berusia 25 tahun berasal dari Indonesia ditangkap aparat Kepolisian saat pelaku bersama istrinya hendak melarikan diri ke China Daratan menggunakan kereta cepat di stasiun West Kowloon kemarin (29/10/2024) petang, Polisi kemudian melakukan pemeriksaan.
Beberapa poin penting yang diungkap dari hasil pemeriksaan tersebut antara lain, antara pelaku dan korban memiliki hubungan lebih dari setahun belakangan.
Pria berlatar warga negara Inggris tersebut diketahui bukanlah majikan korban.
Dihadapan Polisi, pria tersebut mengaku tidak melakukan pembunuhan, namun mengetahui insiden korban terjatuh ke dasar air terjun.
Keduanya mendatangi lokasi dikarenakan sedang ada masalah terkait dengan hubungan mereka.
Pelaku di Hong Kong memiliki dan menjalankan usaha kecil-kecilan, setelah menikahi seorang warga Hong Kong berusia 36 tahun.
Pelaku dan istrinya tinggal di South Horizons Peninsula, Ap Lei Chau.
Pemeriksaan tersebut belum final. Polisi masih akan melakukan pengejaran bukti-bukti terkjait insiden meninggalnya seorang PMI berusia 25 tahun di dasar air terjun Bay Park Aberden Hong Kong. []