November 26, 2024

Portal Berita Pekerja Migran Indonesia

Lihat PRTnya Video Call Sambil Ngangkang, Majikan Wadul di Media Sosial

2 min read

ApakabarOnline.com – Tinggal di kawasan metropolis, memiliki perbedaan budaya dengan kampung halaman. Bukan saja persoalan kemajuan dan fasilitas umum yang sarat dengan teknologi canggih, dari sisi etika, batas privasi di kampung halaman berbeda dengan di negara penempatan. Jika di kampung halaman, membuka pintu rumah lebar-lebar hingga setiap orang yang lewat di depan rumah bisa dengan bebas melihat isi didalam rumah merupakan sebuah kewajaran, di negara penempatan, isi dalam apartemen tempat tinggal majikan merupakan wilayah privat yang harus dihormati untuk jangan sampai bebas terlihat siapa saja meskipun itu hanya melalui video.

Menukil pemberitaan Harian United Evening, Zhang (36) seorang majikan yang tinggal di sebuah apartemen kawasan Punggol Singapura mengaku kecewa dengan ulah PRTnya lantaran dengan tanpa seijin Zhang, PRT tersebut telah melakukan live video Call di dalam rumah/apartemennya saat semuanya bekerja dengan pria yang tidak dia kenal.

Lebih parahnya lagi, PRT yang bekerja di rumah Zhang juga melakukan video call sambil mengangkangkan kedua kakinya dengan terlebih dahulu melepas pakaian bagian bawahnya sebelum duduk mekangkang melebarkan kedua kaki di lantai bersandarkan pinggiran sofa didekat meja kerja miliknya di rumah.

Ulah PRT Asing berusia 33 tahun yang tidak disebutkan jatidirinya tersebut akhirnya dia munculkan di sosial media dengan maksud ingin curhat pada komunitasnya yang terbatas.

Zhang merasa wilayah privasinya telah diterobos oleh ulah PRT aswing yang bekerja di rumahnya saat dia dari berbagai sudut rumah melakukan video call dengan pria yang tidak dia kenal.

Namun, unggahan Zhang di group pada 27 Maret 2019 terbatas tersebut akhirnya menyebar luas keluar group dan menjadi perhatian khalayak Singapura.

Belum diketahui apa tindak lanjut maupun perkembangan dari menyebarnya rekaman tersebut. []

Advertisement
Advertisement