December 5, 2024

Portal Berita Pekerja Migran Indonesia

Menilik Peluang Usaha Jasa Foto Copy dan ATK

3 min read

ApakabarOnline.com – Dengan semakin majunya perkembangan ekonomi di tanah air ini, Usaha jasa fotocopy merupakan salah satu jenis usaha yang dapat dikatakan tidak ada matinya. Banyak orang dari berbagai kalangan yang membutuhkan jasa fotocopy untuk berbagai keperluan. Jadi, jika Anda sedang mencari peluang bisnis yang mudah dijalankan, tetapi menjanjikan pendapatan yang layak, Anda dapat memilih untuk membuka usaha foto copy.  Usaha jasa foto copy berikut menjual peralatan alat tulis kantor atau ATK adalah usaha yang sangat menguntungkan dan mendapatkan laba yang cukup menggiurkan.

Bisnis usaha foto copy dan alat tulis adalah merupakan bisnis yang selalu ramai konsumen setiap hari. Salah satu faktor yang menentukan keberhasilan usaha ini adalah lokasi. Lokasi usaha foto copy sebaiknya dipilih yang berada di dekat perkantoran, kampus, atau sekolah, tetapi sekaligus mudah terjangkau atau keberadaannya mudah diketahui. Dengan demikian, selain menyasar mahasiswa, karyawan kantor, atau anak-anak sekolah, usaha ini juga bisa mendapatkan pengguna dari masyarakat umum.

Berikutnya adalah sebelum memutuskan membuka usaha foto copy, sebaiknya Anda melakukan survey, baik itu lokasi, calon konsumen, harga pasaran dan sebagainya, ambillah informasi sebanyak mungkin dari lokasi survey tersebut, hal ini bertujuan untuk memudahkan analisa budgeting dan memantapkan anda untuk membuka usaha foto copy tersebut. Selain itu anda dapat menentukan tarif harga dari usaha jasa foto copy tersebut.

Usaha foto copy merupakan salah satu usaha jasa yang mengandalkan kualitas services seperti hasil dari foto copy itu sendiri. Orang menggunakan jasa fotocopy bukan sekadar untuk menggandakan dokumen. Namun, bagaimana kualitas fotocopy juga menjadi penting, terutama untuk dokumen penting, seperti skripsi, karya tulis, dan dokumen berharga lain yang membutuhkan tampilan yang bersih. Oleh karena itu, Anda sebaiknya memilih mesih foto copy yang hasilnya memuaskan. Membeli foto copy baru dengan kualitas yang bagus memang membutuhkan dana yang cukup besar, untuk mensiasatinya anda dapat membeli mwsin foto copy yang bekas namun masih bagus sehingga dapat menghemat dana sehingga dapat digunakan untuk keperluan yang lainnya.

Persiapan Memulai Usaha Fotokopi Dan Alat Tulis Atau ATK

  1. Memilih tempat yang strategis seperti daerah perkantoran, sekolahan, atau kampus.
  2. Peralatan seperti mesin fotokopi,alat pemotong kertas,serta beberapa unit etalase serta mesih press
  3. Mencari pemasok alat tulis kantor yang murah namun berkualitas.
  4. Memilih mesin fotokopi yang bandel dan berkualitas seperti merk canon dan xerox yang telah lebih dulu terkenal karena kualitasnya.
  5. Mencari karyawan sebagai pelayan usaha foto copy. (Optional)
  6. Pengetahuan tentang cara memotokopi,memotong kertas dan laminting. Ini bisa dipelajari disaat-saat awal Anda membuka usaha ini,nanti juga akan terbiasa.

 

Strategi Usaha Agar Bisa Berkembang

  • Pemilihan lokasi strategi dekat dengan target market merupakan pilihan yang bagus seperti dekat perkantoran, sekolahan, kampus, atau tempat semisalnya.
  • Mencari pemasok alat tulis atau ATK yang lebih murah namun berkualitas sehingga kita bisa menjualnya kembali dengan harga terjangkau.
  • Memberikan pelayanan yang terbaik kepada pelanggan.

Asumsi  Pendapatan

  1. Asumsi Rp. 200.000/hari : 30 x Rp. 200.000 = Rp. 6.000.000
  2. Total Pendapatan Rp. 6.000.000
  3. Pengeluaran / Bulan
  4. Gaji Karyawan Rp 1.000.000
  5. Kertas Fotokopi   400.000
  6. Tinta Fotokopi   150.000
  7. Sewa Kios   500.000
  8. Listrik, air, telp 200.000
  9. Promosi 200.000
  10. Lain-lain 400.000

Total Pengeluaran       Rp. 2.850.000

  1. Laba Bersih / Bulan

Pendapatan/bln – Pengeluaran/bln = Rp. 3.150.000

  1. Balik Modal atau BEP

Investasi Awal : Laba Bersih/bulan = 7 bulan.

Tertarik ? []

Advertisement
Advertisement