April 20, 2024

Portal Berita Pekerja Migran Indonesia

Kepingin Internetan Dari HP Tidak Lemot ? Pilih 5 Browser Ramping Berikut ini

2 min read

Biasanya untuk smartphone dengan spesifikasi kelas menengah kebawah pun terkadang juga kurang cocok dalam menggunakan browser bawaan yang terbilang cukup berat dan ditambah lagi dengan pengalaman browsing yang cukup berat sampai kurang nyaman.

Untuk mengatasi hal yang menjengkelkan itu, maka solusi yang tepat agar dapat menjelajah internet dengan nyaman adalah menggunakan aplikasi browser dengan ukuran ringan sampai 10 MB. Maka dari itulah, saya akan memberikan beberapa rekomendasi aplikasi browser internet paling ringan yang ada dibawah ini ya :

 

  1. UC Browser Mini (3,6 M)

UC Browser Mini merupakan browser yang dikembangkan oleh UCWeb .Inc dan ini merupakan browser kedua milik UCWeb .Inc yang dikhususkan bagi pengguna smartphone kelas menengah ke bawah. Browser ini juga juga dapat menghemat data dan sehingga anda tidak perlu khawatir paket data anda cepat habis.

Kelebihan :

Ukuran Hanya 3 MB

Ada Mode Cepat

Unduhan Pintar

Kontrol Video dengan Gerakan

Incognito Mode

Mode Malam

Fitur Lebih Banyak

Kekurangan :

Tidak ada AdBlock

 

  1. Firefox Rocket (2,5 MB)

Selain itu, ada pula Firefox Rocket yang dikembangkan oleh Mozilla tetapi browser yang super ringan ini juga dikhususkan untuk pengguna yang ada di Indonesia. Fitur unggulan yang dimilikinya adalah Mode Turbo yang menjadikan browser tersebut dapat menghemat data dan juga fitur AdBlock yang membuat anda terhindar dari iklan yang menjengkelkan.

Selain itu, ada pula fitur untuk menyimpan seluruh laman yang memungkinkan anda dapat menyimpan halaman website dalam kondisi smartphone sedang offline.

Kelebihan :

Ringan Sampai 2,5 MB

Mode Turbo

Adblock

Hemat Data

Incognito Mode

Tangkap Layar Seluruh Laman

 

  1. Opera Mini (Ukuran Bervariasi)

Siapa sih yang pada enggak kenal sama Browser yang satu ini dan padahal aplikasi Smartphone yang satu ini juga terkenal sebelum kemunculan Smartphone berbasis Android. Ditambah lagi kalau menurut Google Play Store sendiri bahwa aplikasi browser sendiri sudah mencapai 100 Juta kali diunduh.

Fitur terbaik yang dimiliki Opera Mini ini adalah fitur yang dapat memantau pemakaian kuota data dari waktu ke waktu dan juga AdBlock yang membuat anda terhindar dari iklan yang menjengkelkan.

Kelebihan :

Fitur Pemantau Data yang telah digunakan

AdBlock

Mode Tampilan Malam

Incognito Mode

Hemat Data

 

  1. CM Browser

Selain itu, ada pula CM Browser yang merupakan browser yang ramah buat smartphone dengan spesifikasi menengah ke bawah.

Selain fitur AdBlock yang wajib dimiliki oleh browser, CM Browser sudah dilengkapi fitur keamanan yang menyeluruh seperti ketika saat menguduh file APK, CM Browser akan melakukan pemindaian malware berbahaya.

Kelebihan :

Download video mudah dari berbagai sumber

AdBlock

Mode Keamanan yang Baik

Penguduhan Pintar

Incognito Mode

 

  1. Dolphin Browser (Ukuran Bervariasi)

Untuk yang terakhir ada Dolphin Browser yang juga merupakan browser yang ringan sekaligus ramah untuk smartphone dengan spesifikasi rendah.

Fitur terbaik yang dimiliki aplikasi browser ini adalah kecepatan pemuatan yang cepat, pemutar video HTML5, AdBlock (Anti Iklan), tab bar, sidebars, incognito browsing dan flash player (untuk buka video atau game). Selain itu, aplikasi browser ini juga sudah diunduh sampai 150 juta kali.

Kelebihan :

Fitur gesture unik

AdBlock

Beragam pilihan tema menarik

Incognito Mode

Sinkronisasi

Ekstensi Tambahan (Add-ons)

Kekurangan :

Isu force-close

 

Bingung pilih yang mana ? sesuaikan dengan kebutuhanmu. [UCN]

Advertisement
Advertisement