April 24, 2024

Portal Berita Pekerja Migran Indonesia

Ngecat Rumah Jelang Imlek, Pria di Cheung Sha Wan Meninggal Dunia Usai Jatuh Keluar Jendela

1 min read

HONG KONG – Sebuah unit hunian di Yuan Chau Street nomor 485 Cheung Sha Wan memakan korban saat dilakukan pembenahan. Seorang pria yang sedang mengecat dinding interior bangunan tersebut kehilangan keseimbangan kemudian jatuh dari tangga.

Menukil pemberitaan Oriental Group, peristiwa yang rterjadi pada jam 10:59 siang hari ini (26/01/2019) berawal saat pria tersebut mengecat permukaan dinding yang berdekatan dengan jendela.

Entah kenapa, tangga yang digunakan oleh pria tersebut untuk melakukan aktifitasnya tiba-tiba terlihat seperti tidak seimbang. Sontak, korban yang sedang berada diatas tangga juga ikut terganggu keseimbangannya.

Naas, pria tersebut saat terjatuh dari tangga bukan ke lantai ruangan, melainkan menerobos jendela yang dalam posisi terbuka kemudian membentur rak jemuran yang tidak kuat menahan tubuhnya.

Pria tersebut jatuh beberapa lantai dari tempatnya beraktifitas ke sebuah balkon di lantai bawahnya.

Saat ditemukan, pria tersebut mengalami luka parah di bagian belakang tubuhnya hingga kepala dan mengalami pendarahan hebat. Pria tersebut dalam kondisi koma.

Petugas yang mendapat laporan, menyatakan bahwa pria tersebut meninggal dunia dalam perjalanan ke rumah sakit karena parahnya luka yang diderita.

Polisi yang melakukan olah perkara menyimpulkan bahwa kasus ini tidak ada unsur kriminal. Peristiwa ini murni kecelakaan kerja.

Seringnya terjadi peristiwa demikian, sejak lama otoritas Hong Kong mengeluarkan himbauan agar tidak melakukan aktifitas terkait dengan jendela di unit hunian yang berada di gedung tingkat tinggi kecuali dilakukan oleh tenaga profesional.

Disamping itu, bagi tenaga profesional, himbauan untuk selalu memastikan peralatan pengamanan keselamatan juga selalu dikemukakan. []

Simak  Video Streamingnya KLIK DISINI

Advertisement
Advertisement