April 25, 2024

Portal Berita Pekerja Migran Indonesia

Ribuan Orang Berburu Masker Murah di Fanling, Antriannya Sampai Sheung Shui

1 min read
Antrian pembeli masker di Fanling (foto Oriental Group)

Antrian pembeli masker di Fanling (foto Oriental Group)

HONG KONG – Mendesaknya kebutuhan masker bagi warga Hong Kong saat ini yang tengah terbayang-bayangi wabah virus corona membuat masyarakat Hong Kong rela mengantri berjam-jam untuk bisa membeli masker. Beberapa tempat hari ini diketahui membuka layanan penjualan masker dengan harga wajar.

Selain di kawasan Hong Kong Island yang dipadati pembeli, di kawasan New Teritorries pun tidak kalah padatnya. Mengutip Oriental Group, sebuah gudang farmasi yang terletak di Lok Yip Road, Fanling misalnya.

Di tempat tersebut, sejak pagi-pagi sebelum pintu dibuka, sudah dijejali calon pembeli yang mengular panjang antriannya. Bahkan, harian Oriental menyebut, panjang antrian yang kepalanya berada di pintu gudang, ekornya berada di wilayah Sheung Shui.

Harian Dimsum menyebut, setidaknya ada 10 ribu warga yang mengantri. Bahkan, beberapa dari mereka telah sampai di tempat tersebut sejak jam 4 subuh sebelum matahari terbit.

HK01 menyebut, rendahnya suhu udara tidak menyurutkan semangat warga untuk datang mengantri masker. Di kawasan Fanling hingga Sheung Shui, sekitar jam 8 pagi, suhu udara terpantau berada di 11,7 Celcius.

Informasi yang dihimpun ApakabarOnline.com, gudang tersebut hari ini menjual sebanyak sedikitnya 20 ribu box berisi 50 masker dengan harga berkisar antara HKD 150 – HKD 200 setiap box.

Pembeli dibatasi maksimal hanya boleh membeli dua box saja. Beberapa media menyebutkan, banyak diantara warga yang membawa keluarganya agar bisa mendapatkan masker lebih dari dua box.

Menjelang tengah hari, stok masker di gudang sudah habis sama sekali, antrian wargapun bubar. []

Simak Video Streamingnya KLIK DISINI

Advertisement
Advertisement