April 25, 2024

Portal Berita Pekerja Migran Indonesia

Tinggalkan Jakarta, Pulang ke Singapura, WN Singapura Dinyatakan Positif Corona, Begini Kronologinya

1 min read
National Center for Infectious Diseases (NCID) (Foto Todayonline.com)

National Center for Infectious Diseases (NCID) (Foto Todayonline.com)

SINGAPURA – Seorang perempuan warga negara Singapura berusia 68 tahun hari ini dinyatakan positif terinfeksi virus corona.

Hal tersebut dinyatakan oleh otoritas Singapura melalui Kementrian Kesehatan Singapura.

Dalam keterangan persnya, perempuan warga Singapura tersebut memiliki riwayat perjalanan secara terus menerus, dari meninggalkan Singapura menuju Daugu dan Cheongdo, Korea Selatan. Selanjutnya, dari Korea Selatan, pada tanggal 11 Februari 2020 kemarin, perempuan tersebut terbang ke Jakarta.

Di Jakarta, WN singapura tersebut menginap hingga tanggal 14 Februari 2020 kemarin atau selama 3 hari.

Sepekan berada di rumahnya, di SIngapura, perempuan tersebut merasakan gangguan kesehatan. Dia sempat mencari pengobatan di klinik praktik tak jauh dari tempat tinggalnya hingga tiga kali kunjungan.

Selanjutnya karena kondisinya semakin memburuk, tanggal 25 Februari kemarin, perempuan tersebut dirawat di National Center for Infectious Diseases (NCID) Singapura.

Di tempat perawatan tersebut, dua hari berselang, dia dinyatakan positif terinfeksi corona.

Mengikuti kronologi perjalanannya, Otoritas Singapura  berusaha membongkar jaringan pertemuan dengan siapa saja dia melakukan, baik di Korea, di Jakarta, hingga saat kembali pulang ke Singapura guna dilakukan pencegahan dan penanganan penularan. []

Advertisement
Advertisement