December 22, 2024

Portal Berita Pekerja Migran Indonesia

Alami Kenaikan, Berikut Update Pandemi Per 30 Desember 2020

2 min read

HONG KONG – Pandemi gelombang keempat di Hong Kong masih belum mereda. Meskipun sempat mengalami penurunan signifikan sehari kemarin, hari ini (30/12/2020), jumlah kasus baru yang dilaporkan mengalami kenaikan tipis.

Dalam keterangan persnya, Dr. Chuang Shuk-kwan dari Hong Kong Center for Health Protection (CHP) menyebutkan, sepanjang 24 jam belakangan, ditemukan 54 kasus baru di Hong Kong.

Chuang merinci, 54 kasus baru tersebut didapat dari 7 kasus impor dan 47 kasus lokal.

Pada 47 kasus lokal, 34 kasus diketahui tertular dari kasus sebelumnya, dan yang 13 kasus tidak diketahui sumber penularannya.

Disamping mengalami pertambahan kasus baru, Hong Kong juga mencatat pertambahan kematian karena positif terinfeksi virus corona sebanyak 3 kasus.

Hingga hari ini, jumlah seluruh kasus positif corona di Hong Kong telah mencapai 8.779 kasus dengan 146 kematian.

Jumlah pasien yang masih menjalani perawatan sebanyak 826 pasien dimana 50 diantaranya dalam kondisi kritis.

Sementara itu, di Indonesia, pemerintah mencatat ada 8.002 kasus baru COVID-19 dari seluruh Indonesia. Dengan demikian, total angka positif COVID-19 di Indonesia menjadi 735.124 kasus.

Data terbaru yang dihimpun hingga pukul 12.00 WIB ini berasal dari Kementerian Kesehatan RI dan disampaikan oleh Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB), Rabu (30/12/2020).

Ada 72.922 spesimen yang diperiksa. Lewat pemeriksaan spesimen yang sudah menunjukkan hasil, angka kasus baru COVID-19, kesembuhan COVID-19, hingga kematian COVID-19 bisa diketahui.

Angka kematian COVID-19 bertambah 241 orang meninggal dunia, sehingga secara kumulatif angka kematian COVID-19 di Indonesia menjadi 21.944 orang meninggal dunia.

Angka kesembuhan COVID-19 bertambah 6.958 orang meninggal dunia, sehingga secara kumulatif angka kesembuhan COVID-19 di Indonesia menjadi 603.741 orang meninggal dunia.

Dilaporkan juga pemerintah pada hari ini memantau kasus suspek Corona sebanyak 67.615.

Pemerintah terus mengingatkan masyarakat mematuhi protokol kesehatan demi mencegah penularan COVID-19. Masyarakat diminta disiplin memakai masker, rajin mencuci tangan memakai sabun dengan air yang mengalir, dan menjaga jarak. []

Advertisement
Advertisement