April 19, 2024

Portal Berita Pekerja Migran Indonesia

Ingin Kembali Cantik Dan Muda, Perempuan Ini Justru Kehilangan Nyawa

2 min read

HONG KONG – Seorang wanita meninggal dunia pada Senin (12/11/2018) pagi setelah mengalami sakit krisis. Dan sakit tersebut diduga dialaminya setelah mendapat suntikan botox di sebuah klinik kecantikan Hong Kong. Wanita itu sempat mengalami masa krisis sekitar pukul  5 sore hari Minggu (11/11/2018) waktu setempat.

Saat itu, staf di klinik di dalam Grand Center di Tsim Sha Tsui melaporkan bahwa wanita berusia 52 tahun bermarga Cheung jatuh pingsan.

Untuk perawatan lebih maksimal, wanita itu akhirnya dirujuk ke Rumah Sakit Queen Elizabeth dalam kondisi kritis. Dia dinyatakan tewas pada pukul 9.42 pada hari Senin waktu setempat.

Setelah melakukan penyelidikan awal, polisi menduga dia telah menjalani perawatan kecantikan. Dan ia itu mendapatkan lebih dari 10 suntikan Botox di klinik kecantikan tersebut. Botox, atau toksin botulinum, awalnya digunakan untuk tujuan medis.

Tetapi sekarang lebih sering diterapkan dalam prosedur kosmetik untuk mencegah kerutan atau untuk mengurangi daerah yang ditargetkan dengan melumpuhkan otot.

Dokter telah memperingatkan, bahwa metode ini akan sangat berbahaya jika berlebih atau disuntikan dalam tempat yang salah. Karena dapat melumpuhkan otot-otot pernapasan, yang menyebabkan kesulitan bernapas atau bahkan kematian.

Insiden ini tidak hanya terjadi sekali saja. Ini bahkan menjadi kasus ketiga terhadap dugaan keracunan Botox bulan ini.

Pada tanggal 1 November lalu, seorang wanita berusia 41 tahun jatuh sakit setelah menerima suntikan Botox di kedua betis di rumahnya dari seorang ahli kecantikan Cina daratan. Saat itu ia merasa tidak beres dengan tenggorokannya, serak dan kesulitan menelan.

Hari berikutnya, seorang wanita 24 tahun dirawat di Rumah Sakit Queen Elizabeth setelah dia menyuntikkan Botox di wajahnya di sebuah salon Tsim Sha Tsui. Dia merasa lemas, pusing dan mual, dan mengalami sesak nafas.

Mungkin kisah ini bisa dijadikan pelajaran untuk lebih berhati-hati, sebelum memutuskan untuk melakukan perawatan kecantikan model suntik botox ini. []

Advertisement
Advertisement