April 25, 2024

Portal Berita Pekerja Migran Indonesia

Negara-Negara Berikut Ini Memastikan akan Menggratiskan Vaksin Corona untuk Seluruh Rakyatnya

2 min read

ApakabarOnline.com – Vaksin virus Corona (Covid-19) menjadi satu hal yang dinantikan oleh masyarakat dunia. Dengan ditemukannya vaksin Covid-19, diharapkan mampu melindungi manusia dari infeksi virus yang hingga kini masih menyebar.

Sejumlah negara masih terus mengembangkan dan melakukan uji klinis vaksin Covid-19. Bahkan beberapa negara telah berencana akan memberikan vaksin secara gratis kepada warganya.

Dilansir berbagai sumber, Senin (05/10/2020), berikut empat negara yang mengkonfirmasi akan memberikan vaksin Covid-19 secara gratis kepada warganya.

 

  1. Jepang

Pemerintah Jepang telah memesan sejumlah dosis vaksin virus Corona (Covid-19) dari pengembang asal Amerika Serikat Pfizer Inc dan juga pengembang asal Inggris AstraZeneca.

Dikutip dari The Japan Times, Senin (05/10/2020), rencananya pada akhir Juni 2021, seluruh warga negara Jepang akan menerima vaksin Covid-19 secara gratis.

Pemerintah Jepang memprioritaskan pekerja medis, orang tua dan orang yang memiliki penyakit penyerta untuk menerima vaksin Covid-19 pertama kali.

 

  1. Amerika Serikat

Pada Juni 2020, Pemerintah Amerika Serikat akan mengupayakan vaksin Covid-19 secara gratis untuk warganya. Rencana tersebut dibuat oleh Badan Kesehatan Federal Amerika Serikat dan juga Departemen Pertahanan AS.

Diketahui, Pemerintah Amerika Serikat menginvestasikan lebih dari US$10 miliar untuk proyek vaksin Covid-19. Saat ini, vaksin Covid-19 tengah dalam tahap uji coba dan memiliki persyaratan transportasi dan penyimpanan yang berbeda.

 

  1. Australia

Mengutip dari Prime Minister of Australia, Senin (05/10/2020), warga Australia akan mendapatkan vaksin Covid-19 secara gratis sepanjang tahun 2021 jika uji coba terbukti berhasil.

Australia mengalokasikan dana senilai US$1,7 miliar untuk vaksin Covid-19 ini. Negeri Kangguru tersebut talah mengadakan perjanjian dengan penyedia vaksin yakni Universitas Oxford/AstraZeneca dan Universitas Queensland/CSL.

Nantinya, hampir seluruh vaksin akan diproduksi di Melbourne. Untuk tahap awal, vaksin akan diberikan sebanyak 3,8 juta dosis dari Universitas Oxford pada Januari dan Februari 2021.

 

  1. Malaysia

Pemerintah Malaysia tengah mempertimbangkan vaksin virus Covid-19 gratis untuk semua warga. Dikutip dari laman Channel News Asia, Senin (05/10/2020), Menteri Sains, Teknologi, dan Inovasi, Khairy Jamaluddin mengatakan pihaknya akan merekomendasikan kabinet untuk memberikan vaksin Covid-19 secara gratis kepada warga.

Saat ini Malaysia tengah dalam pembicaraan dengan Tiongkok terkait potensi nota kesepahaman yang akan memastikan adanya akses ke vaksin Covid-19 jika nantinya vaksin tersebut terbukti aman. []

Advertisement
Advertisement